Pekanbaru (Bingkai Riau) - Riau membutuhkan tokoh muda untuk maju dan berkembang. Selain penuh semangat, anak-anak muda zaman sekarang juga kreatif dalam pikiran, ide dan punya terobosan dalam membangun daerah.
Ketua Umum DPP Partai Amanat Nasional Zulkifli Hasan mengatakan, Riau butuh figur muda yang energik serta penuh ide, gagasan dan keberanian membawa daerah ini untuk sejajar dengan daerah-daerah lain di Indonesia.
''Itu kata pak Zulkifli Hasan waktu saya menghadap. Beliau berharap saya bisa lolos khususnya dari PAN. Hanya saja syarat PAN tergantung hasil survey, kalau bisa menang, maka PAN akan mendukung,'' ujar Irvan Herman kepada GoRiau.com, Rabu (3/5/2017).
Dorongan itu, tambah Irvan, menjadi penyemangat dirinya untuk terus meningkatkan elektabilitas. Dan hingga sekarang, upaya sosialisasi sudah dilakukan, terutama ke daerah-daerah. Apalagi, Irvan Herman yang merupakan putra mantan Walikota Pekanbaru ini, punya basis dukungan kuat di Kampar dan Pekanbaru yang merupakan potensi pemilik terbesar di Riau.
''Mudah-mudahan bukan hanya PAN yang akan memberi dukung, tapi juga seluruh generasi muda Riau. Ini tantangan untuk generasi muda untuk ikut ambil bagian dalam membangun daerah. Ini adalah amanah yang tak boleh disia-siakan,'' ujarnya.
Irvan juga menyatakan dengan hasil Pilkada Pekanbaru tempo hari, sudah terlihat bahwa generasi muda ingin memiliki wakilnya di pemerintahan, dan itu terlihat dari perolehan suaranya yang cukup besar walau belum bisa memenangkan Pilkada Pekanbaru.
''Saya rasa, jika saya maju. Saya adalah perwakilan generasi muda saat ini karena rata-rata calon yang akan maju berasal dari generasi sebelumnya dan sudah lama di pemerintahan dan politik,'' tutupnya.
Sumber: Goriau.com