• Follow Us On : 

Mahasiswa Kukerta Relawan COVID-19 UR Bersama IPKKI Beri Bantuan APD ke Puskesmas di Pekanbaru

Mahasiswa Kukerta Relawan COVID-19 UR Bersama IPKKI Beri Bantuan APD ke Puskesmas di Pekanbaru
Selasa, 16 Juni 2020 - 10:40:08 WIB
Pekanbaru (Bingkai Riau) - Kelompok Mahasiswa Kukerta (Kuliah Kerja Nyata) Relawan COVID-19 Universitas Riau bersama dengan lembaga IPKKI (Ikatan Perawat Keluarga Komunitas Indonesia) melakukan beberapa program kerja (Proker) ke beberapa Puskesmas yang berada di Pekanbaru. Salah satunya adalah  pemberian Alat Pelindung Diri (APD) beberapa waktu lalu.
 
Kelompok Mahasiswa Kukerta Relawan COVID-19 UNRI ini terdiri dari 3 orang  yaitu UTHASY (Putri Citra Oktavia, Hafizah Tuh Hasanah dan Cessy Oktarina Amri). Dan untuk IPKKI itu sendiri diketuanya oleh Dr. Reni Zulfitri, M. Kep., Sp. Kom. Pada kelompok ini dibimbing langsung oleh tim LPPM UNRI  yaitu Dr. Hengki Firmanda, SH, LL, M.Si yang sebagai Pembimbing Lapangan (DPL) untuk kelompok ini.
 
Menurut Putri, pandemi Covid-19 saat ini telah melanda dunia, dimana para petugas kesehatan seperti Dokter, Perawat dan Tim Medis lainnya akan bertarung keras dalam melawan pandemi Covid-19 ini. Namun, dalam penyediaan Alat Perlindungan Diri (APD) dibeberapa Rumah Sakit bahkan di Puskesmas semakin berkurang. 
 
"Pada tanggal 20 Mei 2020 lalu, Kelompok Mahasiswa Kukerta (Kuliah Kerja Nyata) Relawan COVID-19 Universitas Riau bersama dengan lembaga IPKKI (Ikatan Perawat Keluarga Komunitas Indonesia) melakukan beberapa proker yang telah disusun salah satunya adalah  pemberian APD (Alat Pelindung Diri) ke beberapa Puskesmas yang berada di Pekanbaru," ujar Putri. 
 
Dijelaskannya, dalam proses pembungkusan dan mempacking Alat Pelindung Diri ini dilakukan 13 Mei 2020 di Agricare. Ada pun APD yang akan diberikan terdiri dari Hazmat Suit, Face Shield, Handscoon dan Masker. Kami juga memberikan Poster dan Leafet edukasi tentang Covid-19 yang bisa diberikan kepasa pengunjung Puskesmas.
 
"Yaa, pembagian apd ini sebenarnya adalah salah satu program kerja kami sebagai relawan covid ini," ungkapnya.
 
Hafizah menambahkan, hampir seluruh Puskesmas yang  berada di Pekanbaru diberikan donasi APD ini, Mahasiswa Kukerta Relawan Covid-19 UNRI bersama IPKKI terdiri dari 13 kelompok.
Dan UTHASY bersama IPKKI mendapatkan tugas pembagian APD ke 3 Puskesmas yang berada di Pekanbaru, yaitu Puskesmas Harapan Raya, Puskesmas Sapta Taruna dan Puskesmas Tenayan Raya.
 
“Dengan pemberian apd ini, kami harap tim medis bisa terlindungi atau bahkan bisa lebih terantisipasi dari paparan covid ini, karena tim medis lah yg terpapar langsung dengan pasien/masyarakat," kata Hafizah
 
Sementara Cessy berharap, untuk seluruh puskesmas yang telah diberikan APD tersebut dan seluruh petugas kesehatan di puskesmas, dalam pemberian pelayanan kesehatan ke masyarakat lebih meningkatkannya.
 
"Kami berharap, semoga APD yang telah kami berikan kepada puskesmas dapat menambah penyediaan Alat Pelindung Diri (APD) dan membantu petugas kesehatan saat bekerja sehingga lebih bersemangat dalam menjalani tugasnnya. Mari kita lawan Covid-19 bersama," harap Cessy.
 
Selama kegiatan Kukerta Relawan Covid-19 ini, mahasiswa sangat aktif dan komprehensif, tetapi tetap berpegang pada prinsip physical distancing. 
 
Harapan UTHASY semoga program kerelawanan mahasiswa dan IPKKI ini dapat terus berlanjut dan menginspirasi program-program lain yang bertujuan untuk penanganan pandemi COVID-19 di Pekanbaru. (ade)
Akses www.bingkairiau.com Via Mobile m.bingkairiau.com
TULIS KOMENTAR
BERITA TERKAIT
BERITA LAINNYA
BERGABUNG DI SINI
KABAR POPULER