Memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia, SMAN 7 Pekanbaru Lakukan Penanaman Pohon Berbuah

Pekanbaru (Bingkai Riau) - Dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia yang jatuh pada Selasa (05/06/2018), komite, kepala sekolah perwakilan guru, TU dan OSIS SMAN 7 Pekanbaru melakukan penanaman pohon berbuah di lingkungan sekolah.
 
Menurut Kepala SMAN 7 Pekanbaru, Hj Nurhafni MPd, kegiatan tersebut selain memperingati hari lingkungan hidup juga untuk mendukung sebagai sekolah Adiwiyata. Dengan kegiatan penanaman pohon yang dilakukan di lahan sekolah itu, bertujuan untuk membentuk karakter siswa agar cinta lingkungan.
 
"Penanaman pohon ini kita lakukan untuk memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia, selain itu juga untuk mendukung sebagai sekolah adiwiyata. Sekolah adiwiyata adalah Sekolah yang peduli lingkungan yang sehat, bersih serta lingkungan yang indah," ujar Nurhafni.
 
Nurhafni menambahkan, dengan adanya kegiatan ini, diharapkan seluruh warga  sekolah dan masyarakat sekitar dapat menyadari bahwa lingkungan yang hijau adalah lingkungan yang sehat bagi kesehatan tubuh. 
 
"Dalam kegiatan tersebut jajaran dewan guru, karyawan Tata Usaha, komite sekolah dan Osis ikut membaur menanam aneka tanaman. Tanaman buah yang kita tanam hari ini, kebetulan hanya jambu madu. Melihat lahan kosong sekolah kita yang terbatas," ungkapnya.
 
Lebih jauh disampaikannya, Selain menanam tanaman buah, juga ada pembuatan rumah jamur yang dibuat dari limbah plastik. "Kita ingin mengajarkan kepada para siswa untuk mencintai lingkungan dan menjadikan sekolah sebagai sumber dari segala sumber tauladan. Tak hanya masalah pelajaran, namun mencintai lingkungan juga harus diajarkan," tutur Nurhafni. (ade)