Pekanbaru (Bingkai Riau) - Satu lagi prestasi membanggakan yang diraih siswa-siswi SMAN 7 Pekanbaru. Prestasi tersebut diaraih dalam rangka mengikuti lomba lintas alam (LLA) yang dilaksanakan oleh UNRI dan diikuti oleh PMR WIRA dan MADYA Se-Provinsi Riau pada tanggal 2-3 Maret 2019.
Kepala SMAN 7 Pekanbaru, Hj Nurhafni MPd, mengapresiasi atas keberhasilan siswanya dalam lomba tersebut.
"Saya sangat bangga dengan prestasi para siswa yang telah membawa harum nama sekolah, meski dengan peralatan yang seadanya, namun siswa kita mampu bersaing dan cekatan dalam lomba itu," kata Nurhafni.
Nurhafni mengatakan, kedepan pihaknya akan terus membina siswa yang memiliki bakat dan prestasi. Pihak sekolah juga akan selalu jemput bola dalam pembinaan siswa, serta pemberdayaan kemampuan siswa untuk bisa bersaing lebih baik lagi dengan sekolah lain di Pekanbaru pada umumnya dan Riau khususnya. "Kita akan terus peduli dengan bakat para siswa," ungkapnya.
Adapun prestasi yang diraih SMAN 7 Pekanbaru Juara 1 Pentas Seni, dan Juara 3 Remaja Sehat Peduli Sesama (RSPS). Dengan peserta, Dea Murdianingsih, Zafira Ayurinisa, Sonya Anugrah, Nanda Maulina, Meysi Fionalita, Muhammad Rafi dan Nabilla Dwi Putri. Penyerahan Piala diberikan usai upacara bendera yang disaksikan seluruh peserta upacara.
"Prestasi ini menjadi kebahagiaan dan kebanggan kami warga SMAN 7 Pekanbaru. Prestasi kali ini tidak lepas dari latihan dan kerja keras peserta didik. Semoga prestasi yang diraih kali ini bisa dipertahankan atau ditingkatkan pada masa yang akan datang," ujar Nurhafni.
Lebih jauh disampaikannya, dari prestasi dan piala yang telah diraih ini, diharapkan bisa terus dipertahankan dan ditingkatkan lagi.
"Diharapkan kepada seluruh siswa agar mampu mempertahankan apa yang sudah didapat. Diharapkan, untuk event-event selanjutnya, prestasi yang kita raih lebih ditingkatkan lagi," pungkasnya. (ade)