Pekanbaru (Bingkai Riau) - Ketua Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila (PP) Kota Pekanbaru, Jhoni SH MH, akan kembali dipercaya melanjutkan roda kepemimpinan. Buktinya, seluruh PAC PP se-Kota Pekanbaru solid mendukung Jhoni kembali memimpin MPC.
"Ini timbul dari rasa kecintaan kader PAC untuk mendukung saudara Jhoni kembali memimpin MPC PP Pekanbaru," jelas Ketua Bidang Organisasi Kaderisasi dan Keanggotaan (OKK) MPC PP Pekanbaru, M Yasin, usai rapat pleno Pra Muscab, Minggu (17/2/2019).
Menurutnya, kepemimpinan Jhoni sebagai Ketua MPC Pemuda Pancasila Kota Pekanbaru sebelumnya sudah diapresiasi dan mendapat penilaian yang baik serta diterima di tengah masyarakat Pekanbaru.
Selain itu, lanjutnya, Joni dinilai sudah berhasil membawa organisasi ke arah yang lebih baik, serta memiliki dedikasi yang tinggi dalam membawa kemajuan.
Sehingga organisasi Pemuda Pancasila menjadi organisasi yang bermarwah dan bermartabat dengan memiliki pola pikir yang intelektual.
"Masa kepemimpinan beliaulah (Jhoni), MPC banyak melahirkan kader-kader yang intelektual. Kini Pemuda Pancasila diterima dengan baik oleh masyarakat maupun penerintah," ujar Yasin.
Ketua MPC PP Pekanbaru, Jhoni, menambahkan bahwa apa yang telah menjadi kesepakatan dalam Pra Muscab dapat dipegang penuh dan diharapkan tidak berubah hingga ke tahap selanjutnya.
Jhoni menginginkan program yang disampaikan dalam rapat pleno, baik program jangka panjang maupun jangka pendek dapat terealisasi dengan baik oleh para kader.
"Pemuda Pancasila merupakan organisasi yang berbasiskan massa. Jadi saya minta kepada seluruh kader untuk menanamkan pemikiran-pemikiran yang intelektual, guna membesarkan organisasi kita," pungkas Jhoni.
Penulis: zukri