Camat Rumbai Pesisir Yuliarso foto bersama Tim PKK usai meraih penghargaan.

Tim PKK Rumbai Pesisir Ukir Sejumlah Prestasi Lewat Jambore Pekanbaru 2018

Pekanbaru (Bingkai Riau) - Tim PKK Kecamatan Rumbai Pesisir berhasil menorehkan sejumlah prestasi pada Jambore PKK Kota Pekanbaru 2018.
 
Prestasi itu meliputi juara pertama lomba pidato antar Ketua TP PKK, juara pertama lomba yel-yel, dan juara dua lomba parade devile.
 
Penghargaan diterima saat penutupan Jambore PKK Kota Pekanbaru 2018 oleh Wakil Wali Kota Pekanbaru, H Ayat Cahyadi SSi, Kamis (6/9/2018).
 
Camat Rumbai Pesisir, Yuliarso SSTP MSi, usai penyerahan hadiah memberi apresiasi kepada Tim Jambore PKK Kecamatan Rumbai Pesisir yang teleh berhasil mengukir sejumlah prestasi.
 
"Pertama sekali kita ucapkan Alhamdulillah. Kita juga ucapakan selamat kepada ibu-ibu PKK Rumbai Pesisir yang berhasil menjadi juara umum II di tingkat Kota Pekanbaru," ujar Yuliarso.
 
Dengan prestasi ini, Yuliarso mengharapkan agar Tim PKK Rumbai Pesisir dapat lebih memotivasi diri untuk kebih baik dan semakin mandiri dalam pemberdayaan sejumlah program PKK.
 
Selain itu, lanjutnya, pihak Kecamatan Rumbai Pesisir akan terus melakukan konsolidasi demi tetap menjaga kekompakan tim kader-kader PKK Rumbai Pesisir. Sebab, perlombasn Jambore tingkat Provinsi Riau akan menjadi target juara Tim PKK Rumbai Pesisir.
 
"Tim yang juara I akan kita bawa pada lomba tingkat Provinsi Riau 13 September mendatang," kata Yuliarso.
 
Pada lomba tingkat Provinsi Riau nanti, Yuliarso mengaku optimis Tim PKK Kecamatan Rumbai Pesisir akan mampu berhasil mengukir sejumlah prestasi. "Ini berasarkan pengalaman tahun sebelumnya, kita yakin dengan semangat kebersamaan, Rumbai Pesisir akan menorehkan prestasi lagi," kata Yuliarso.(zuk)