• Follow Us On : 

SMPN 16 Pekanbaru Mulai Terapkan Full Day School

SMPN 16 Pekanbaru Mulai Terapkan Full Day School Kepala SMPN 16 Pekanbaru, Arbaiyah SPd (ade)
Jumat, 26 Juli 2019 - 11:18:37 WIB
Pekanbaru (Bingkai Riau) - SMPN 16 Pekanbaru sudah mulai menerapkan full day school sejak awal semester 2019/2020. Konsep pembelajaran ini hanya berlangsung lima hari dalam seminggu, yaitu dari Senin hingga Jumat.
 
Menurut Kepala SMPN 16 Pekanbaru, Arbaiyah SPd, konsep sekolah sehari penuh mem­bawa dampak positif bagi siswa dan juga seluruh elemen yang ada di sekolah. Hal itu merupakan perjalan awal yang dianggap baik bagi sekolah yang dipimpinnya.
 
"Proses pem­bela­jarannya dimulai pukul 07.15 - 16.00 WIB, dengan dua kali isti­rahat. Untuk hari Sabtu, kegiatan siswa diisi dengan kegiatan ekstrakurikuler," ujar Arbaiyah. 
 
Sejauh ini lanjutnya, belum ada ken­dala besar yang di­alami seko­lah dalam pene­rapan konsep. "Jika ada kendala yang mengganggu proses pem­belajaran siswa, maka akan dilakukan evaluasi rutin mengenai kinerja guru dan aktivitas siswa selama proses pembelajaran," ungkapnya.
 
Arbaiyah menambahkan, Full Day School hanya bagi sekolah yang ingin menerapkannya. Hal itu bukan menjadi suatu kewajiban setiap sekolah untuk melaksanakan program tersebut. 
 
"Tergantung sekolah. Jika ingin menerapkan program ini, maka tidak masalah, begitu juga sebaliknya. Namun kita sesuaikan juga dengan kondisi siswa dan sekolah," tambah Arbaiyah.
 
Lebih jauh disampaikannya, program Full Day School di SMPN 16 Pekanbaru baru memasuki tahap uji coba. Jika hal tersebut maksimal dalam peningkatan mutu pendidikan, maka akan terus berkelanjutan. (ade)
Akses www.bingkairiau.com Via Mobile m.bingkairiau.com
TULIS KOMENTAR
BERITA TERKAIT
BERITA LAINNYA
BERGABUNG DI SINI
KABAR POPULER