Ilustrasi

Listrik Padam di Bulan Ramadhan, Warga Keluhkan Kinerja PLN Kota Pekanbaru

Pekanbaru (Bingkai Riau) - Warga Kota Pekanbaru keluhkan kinerja PLN Kota Pekanbaru. Pasokan dan daya listrik yang disebut aman selama bulan Ramadhan hanya isapan jempol belaka. 
 
Ade (40), salah seorang warga yang tinggal di Kelurahan Sidomulyo Barat, Tuah Madani, Kota Pekanbaru, mengaku terganggu dengan padamnya listrik PLN. 
 
"Pekerjaan rumah yang banyak jadi terlantar, seharusnya PLN mikir lah, kalau bulan puasa jangan padam juga listrik," ujar ibu rumah tangga (IRT) ini, Senin (3/3/2025) pagi. 
 
Yoga (25), warga Tuah Madani menilai PLN Kota Pekanbaru tidak siap memberikan pelayanan kepada masyarakat selama bulan Ramadhan. Dia mengatakan pemadaman selama Ramadhan ini bukti kinerja yang buruk. 
 
"Bulan puasa kok listrik mati juga, usaha saya jadi terganggu, padahal kebutuhan sehari-hari selama bulan puasa banyak," ujar pria yang memiliki usaha pangkas rambut ini. 
 
Manager Humas PLN UP3 Pekanbaru, Fauzar Zain, ketika dikonfirmasi mengatakan dalam rangka untuk  meningkatkan Keandalan Sistem Tenaga Listrik kepada Pelanggan, PT. PLN (Persero) UP3 Pekanbaru akan melaksanakan Pemeliharaan Jaringan Sistem 20 kV pada tangal 03-13 Maret 2025.
 
"Hari ini ada pekerjaan pemeliharaan jaringan listrik PLN di lapangan," jelasnya. 
 
Penulis: Zukri