• Follow Us On : 

Peringatan Tahun Baru Islam 1441 H Jadikan SMPN 24 Pekanbaru Lebih Agamis

Peringatan Tahun Baru Islam 1441 H Jadikan SMPN 24 Pekanbaru Lebih Agamis
Jumat, 06 September 2019 - 17:34:35 WIB
Pekanbaru (Bingkai Riau) - Dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam 1 Muharram 1441 Hijriyah, SMPN 24 Pekanbaru mengundang Ustad Ali Imran untuk memberikan pencerahan kepada siswa tentang nilai-nilai Islami bagi para siswa sebagai generasi muda penerus bangsa.
 
Kepala SMPN 24 Pekanbaru, Indrawati SPd menyampaikan, melalui peringatan tahun baru Islam kali ini mari dijadikan sebagai momentum untuk memperbaiki sikap dan akhlak bagi seluruh siswa di SMPN 24 Pekanbaru, menjadi lebih baik lagi dan jadikan momen ini sebagai tonggak menuju insan yang berakhlakul karimah dengan berani berhijrah menjadi lebih baik lagi.
 
"Melalui peringatan kali ini, kita mengajarkan kepada seluruh siswa untuk memaknai pentingnya mengevaluasi diri melalui perjalanan waktu dan berani mengubah diri menuju manusia yang lebih baik dari waktu ke waktu dan diwujudkan melalui tindakan nyata," kata Indrawati.
 
Ia menjelaskan, untuk lebih mencerahkan pemahaman para siswa tentang makna peringatan Tahun Baru Islam sekolah mengundang ustad dari luar yaitu Ustad Ali Imran. Dalam ceramahnya, ustad menyampaikan tema bagaimana memaknai dan mengaplikasikan kata hijrah dlm kehidupan sehari-hari. 
 
"Hijrah yang kita lakukan saat ini adalah hijrah Qalbiyah yaitu berusaha memperbaiki dan meningkatkan kualitas diri. Baik dari segi ibadah atau ketaatan kita kepada Allah SWT, maupun dalam kehidupan kita kedepannya," jelasnya.
 
Dengan peristiwa hijrah Rasul ini lanjutnya, siswa bisa jadikan sebagai promotor atau pendorong untuk melakukan hijrah dari kemaksiatan menuju ketaatan, dari kemusyrikan menuju ketauhidan, kebodohan menuju kemajuan dan dari kemiskinan menuju kecukupan.  
 
Menurut Indrawati, melalui peringatan menyambut Tahun Baru Islam 1441 Hijriyah ini, diharapkan nilai-nilai kebaikan yang disampaikan melalui ceramah tersebut dapat diterapkan oleh seluruh siswa dalam hidupnya sehari-hari. Sehingga menjadi inspirasi bagi masyarakat secara keseluruhan untuk berbuat baik dimana pun berada.
 
"Setelah acara inti selesai, dilanjutkan dengan makan bubur asyura bersama yang disiapkn oleh siswa dan guru-guru. Kegiatan makan bubur asyura ini sudah lama berlangsung di SMPN 24 Pekanbaru, khususnya ketika memperingati tahun Baru Islam 1 Muharam," tutupnya. (ade)
 
Akses www.bingkairiau.com Via Mobile m.bingkairiau.com
TULIS KOMENTAR
BERITA TERKAIT
BERITA LAINNYA
BERGABUNG DI SINI
KABAR POPULER