• Follow Us On : 

KPK Sebut 13 Anggota Dewan Belum Serahkan LHKPN, Ini Jawaban Wakil Ketua DPRD Riau

KPK Sebut 13 Anggota Dewan Belum Serahkan LHKPN, Ini Jawaban Wakil Ketua DPRD Riau Noviwaldy Jusman
Kamis, 15 Maret 2018 - 20:57:49 WIB
PEKANBARU (Bingkai Riau) - Wakil ketua DPRD Riau, Noviwaldy Jusman menepis tudingan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terkait adanya 13 anggota dewan yang belum menyerahkan laporan harta kekayaan penyelenggara negara (LHKPN).
 
"Setahu saya sudah semua melaporkan, kami sudah berulangkali mengingatkan anggota dewan untuk menyampaikan LHKPN -nya, mana ada sih orang (anggota dewan) yang berani untuk tidak melaporkan,"  sebutnya, kamis (15/03/2018).
 
Dedet sapaan akrab Noviwaldy juga akan meminta sekretaris DPRD Riau untuk mengecek kembali data pengiriman.
 
"Mungkin terjadi mis disana, bisa saja ada yang terselip, barangkali berkasnya numpuk disatu tempat, terselip mungkin, kan LHKPN ini dari seluruh indonesia, untuk itu kita akan minta Sekwan untuk melakukan pengecekan kembali, jikalau memang ada 13 orang itu yang belum melaporkan, kita kirimkan kembali," cakap Dedet.
 
Terpisah, Sekretaris DPRD Riau Kaharuddin, mengaku pihaknya jauh-jauh hari telah menyampaikan informasi kepada anggota Dewan untuk menyerahkan LHKPN ke KPK.
 
Lebih lanjut Kaharuddin menjelaskan, sesuai mekanisme yang ada, pelaporan harta kekayaan oleh penyelenggara negara termasuk anggota Dewan, dilakukan sendiri oleh pejabat yang bersangkutan.
 
"Kita siap untuk membantu memfasilitasi anggota dewan yang akan melaporkan harta kekayaannya," terangnya.
 
Sebelumnya pihak Komisi Pemberantas Korupsi (KPK), menyebutkan, sebanyak 13 anggota DPRD Riau sampai saat ini belum  melaporkan harta kekayaannya ke Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN). (brc)
 
Sumber: Cakaplah.com
Akses www.bingkairiau.com Via Mobile m.bingkairiau.com
TULIS KOMENTAR
BERITA TERKAIT
BERITA LAINNYA
BERGABUNG DI SINI
KABAR POPULER