• Follow Us On : 

Demi Ibu Kota Baru, Kalteng Siapkan 500 Ribu Hektare

Demi Ibu Kota Baru, Kalteng Siapkan 500 Ribu Hektare Presiden Jokowi saat meninjau pembangunan infrastruktur di Kalimantan Tengah. (VIVA.co.id)
Kamis, 10 Agustus 2017 - 21:19:34 WIB
Jakarta (Bingkai Riau) - Provinsi Kalimantan Tengah mengaku telah menyiapkan lahan hingga 500 ribu hektare untuk menyambut rencana pemindahan ibu kota negara.
 
"Supaya ketimpangan di Indonesia tidak ada lagi, sudah waktunya ibu kota negara kita pindah ke luar dari pulau Jawa," kata Gubernur Kalimantan Tengah, Sugianto Sabran, di Jakarta, Kamis (10/8/2017).
 
Sugianto, yang ikut hadir dalam acara Indonesia Development Forum (IDF), juga berpendapat bahwa pemindahan ibu kota akan membuat pergeseran ekonomi dan investasi terjadi.
 
Selain itu, saat ini sebagai daerah yang memiliki luas 1,5 kali Pulau Jawa. Porsi anggaran pemerintah untuk pembangunan selama ini juga terlihat tak seimbang.
 
"Di Kalteng, kita memang punya tambang, tetapi kekayaan Sumber Daya Alam Kalimantan Tengah ini tidak dimiliki oleh daerah. Tetapi dimiliki oleh perorangan atau perusahaan," kata Sugianto.
 
Atas itu, ia berharap agar rencana pemindahan ibu kota tersebut segera diwujudkan, khususnya ke Kalimantan Tengah. "Saya selalu wakil pemerintah pusat siap," ujarnya. 
 
Sumber: VIVA.co.id
Akses www.bingkairiau.com Via Mobile m.bingkairiau.com
TULIS KOMENTAR
BERITA TERKAIT
BERITA LAINNYA
BERGABUNG DI SINI
KABAR POPULER